Regional

Waduh…! Mental Bisnis Oknum Kepsek Terkuak?

KAB. BANDUNG, eljabar.com — Beberapa oknum pendidik di Kabupaten Bandungyang disinyalir punya mental usaha harus segera dibina, sebab merugikan orang lain. Misalnya saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2022-2023 tingkat sekolah dasar bebapa waktu lalu.

Sumber membeberkan, salah seorang mengaku pada saat PPDB tahun ajaran 2022/2023 tingkat SD di salah satu SDN  diduga ada orang tua siswa  membayar ratusan ribu rupiah melalui oknum.

“Yang lebih memalukan, oknum kepala sekolah ini kebelet jadi Pelaksana Tugas (Plt). Buktinya disinyalir bekerja di dua sekolah dan mengurus adminitrasinya tanpa seizin Dinas Pendidikan Kab. Bandung, ini tidak lazim,” terangnya kepada eljabar.com, Selasa (20/09/2022).

Sebelumnya sumber lain mengatakan, O2SN (Olimpiade Olahraga Siswa Nasional, red) tingkat SD di Pengalengan sudah berlalu, namun penggunaan dananya diduga tidak  transparan.

“Misalnya uang untuk pelatih dan transportasi atlit tidak ada, ini jelas memalukan guru pendidikan jasmani, olah raga dan kesenian, sebab Ketua Pelaksana O2SN kecamatan ini oleh guru (PJOK, red),” ujarnya. A56

Show More
Back to top button