Waka Polri dan Kabaintelkam Polri Cek Sejumlah Jalur Mudik di Jabar
GARUT, eljabar.com,– Wakapolri Komjen Pol. Drs. Ari Dono Sukmanto, S.H., dan Kaba Intelkam Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M,S.I., cek jalur arus mudik dan Pos Pelayanan dan Pos Pengamanan Ops. Ketupat Lodaya 2019 di wilayah hukum Polres Bandung, Polres Garut, dan Polres Tasikmalaya Kota, Sabtu (1/6/2019).
Rombongan landing di Lapangan Sepakbola Kec. Nagreg Kabupaten Bandung, dan disambut oleh Wakapolda Jabar Brigjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K.,M.S.I., M.M., beserta para pejabat utama Polda Jabar, Kapolres Bandung, dan Kapolres Garut.
Pengecekan pertama dilaksanakan di Pos Pelayanan Lebaran 2019 Cikaledong Kec. Nagreg, Kab. Bandung.
Selanjutnya Wakapolri beserta Kaba Intelkam dengan menggunakan sepeda motor melakukan pengecekan ke Pos Pelayanan Terpadu Ops. Ketupat Lodaya 2019 Polres Garut di Limbangan, yang disambut oleh Kapolres Garut AKBP Budi Satria Wiguna, S.I.K., Dandim 0611 Garut Letkol. Inf. Asyraf Azis, S.Sos., Wakil Bupati Garut dr. Helmi Budiman., Kadishub Kab. Garut, Kasat Pol PP Kab. Garut dan para tokoh ulama Kab. Garut.
“Pada kesempatan tersebut Wakapolri dan Kaba Intelkam beserta rombongan melaksanakan pengecekan kelengkapan peralatan dan sarana penunjang yang digunakan di Pos Pelayanan Terpadu Ops Ketupat Lodaya tahun 2019 Polres Garut,” kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko.
Dia menambahkan, pada pengecekan tersebut, rombongan menerima paparan dari Kapolres Garut mengenai situasi Kamtibmas di wilayah Kab. Garut pada Ops Ketupat Lodaya 2019.
“Selanjutnya rombongan melaksanakan pengecekan ke Pos Pelayanan Terpadu Lebaran 2019 Letter U Polres Tasikmalaya Kota di Gentong Kadipaten Tasikmalaya. Wakapolri dan Kaba Intelkam serta rombongan melaksanakan Shalat Dzuhur di Mesjid Agung Malangbong Kab. Garut,” kata dia.
Berdasarkan hasil pengecekan, tutur Truno, Wakapolri menyampaikan bahwa pada prinsipnya sarana dan prasarana serta cara bertindak yang disiapkan untuk memberi pelayanan kepada masyarakat yang akan mudik Lebaran 2019, sudah cukup baik. Sehingga masyarakat dapat merayakan lebaran dengan aman dan nyaman.
“Setelah rombongan tiba kembali di Lapangan Sepakbola Kec. Nagreg Kabupaten Bandung, selanjutnya take off menggunakan jalur udara menuju Jakarta,” tandasnya. (bon)