MAYBRAT, eljabar.com — Pj Bupati Maybrat, Dr. Bernhard Eduard Rondonuwu, S.Sos, M.Si, bertemu Wakil Kepala Polisi Daerah (Wakapolda) Papua Barat, Brigjenpol Alfred Papare, S.I.K, di Polres Maybrat, Jumat (12/7).
Pertemuan ini juga dihadiri Ferdinandus Taa, SH, M.Si, yang menjabat sebagai Pj Sekda Kabupaten Maybrat.
Selain itu, hadir pula Wakapolres Maybrat, Kasatreskrim Polres Maybrat, serta jajaran kepolisian lainnya.
Pertemuan ini dilakukan dalam rangka membahas isu-isu strategis terkait keamanan dan pembangunan di Kabupaten Maybrat.
Kunjungan kerja Wakapolda Papua Barat ke Kabupaten Maybrat bertujuan untuk meninjau langsung kondisi keamanan di wilayah tersebut.
Brigjenpol Alfred Papare juga memeriksa perkembangan pembangunan Asrama Dinas Polres Maybrat.