Uncategorized

Gelar Talkshow, BKKBN Tekankan Kewaspadaan Terhadap 4T

Gelar Talkshow, BKKBN Tekankan Kewaspadaan Terhadap 4TTASIKMALAYA, eljabar.com — Tak kurang dari seratus warga Kabupaten Tasikmalaya yang berasal dari berbagai desa tampak semangat mengikuti rangkaian acara yang digelar oleh BKKBN. Lembaga yang menangani kesejahteraan masyarakat serta program KB tersebut menggelar acara yang bertajuk, “PENGUATAN PROGRAM KKBPK”. Acara tersebut digelar di Kampung KB Pandan 3, Kampung Sukarasa, Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Jumat pagi (15/12/2017).

Sosialisasi penguatan program-program KB tersebut digelar secara interaktif dalam bentuk talkshow. Masyarakat pun tampak semangat dan antusias mengikuti talkshow dengan pemateri Edy Purnomo dari BKKBN Pusat, Yudhi Suryadhi dari BKKBN Provinsi Jawa Barat, dan Wawan R. Efendi dari DPMDPAKB Tasikmalaya.

Pada kegiatan tersebut para pemateri berulang kali menyampaikan pentingnya KB dalam kaitannya mensejahterakan masyarakat. Pemateri juga menyampaikan bahwa masyarakat harus waspada terhadap 4T dalam kehamilan, yaitu terlalu muda, terlalu tua, terlalu sering, dan terlalu banyak.

Acara tersebut dipandang positif oleh para peserta. Salah satunya Ade (71), sosok yang juga telah menjadi penyuluh KB sejak 1970 silam ini beranggapan bahwa sosialisasi semacam ini harus lebih sering digelar. “Supaya masyarakat sadar, bahwa KB memang untuk kesejahteraan masyarakat”, ujarnya. (red)

Show More
Back to top button