TNI / POLRI

Wakili Dandim 0610/Sumedang, Koramil 1004/Tanjungsari Serahkan Bantuan Sembako Kepada Yayasan Lamorai Timor

SUMEDANG, eljabar.com — Sebagai bentuk kepedulian akan sesama, Komando Rayon Militer (Koramil) 1004/Tanjungsari yang berada di bawah naungan Komando Distrik Militer (Kodim) 0610/Sumedang menyerahkan bantuan sembako dan pakaian kepada Yayasan Lamorai Timor yang berada di Dusun Babakan Sari Rt 02/15 Desa Gunungmanik Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Sumedang, Kamis (16/01/2020).

Bantuan sembako secara simbolis diserahan langsung oleh  Danramil 1004/Tanjungsari Kapten Inf Dedi Ruanto didampingi staf Koramil dan para Bintara Pembina Desa.

Dalam sambutannya, Kapten. Inf. Dedi Ruanto menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan masyarakat sebagai tali asih, menjalin tali silaturahmi antara jajaran Koramil tanjungsari dengan masyarakat di desa binaannya khususnya dengan Yayasan Lamorai Timor.

”Nilainya memang tidak seberapa harga sembako yang kami berikan, tetapi nilailah isi hati kami dari Koramil, tentunya dari Angkatan Darat yang peduli kepada masyarakat. Karena kami percaya Bersama Rakyat TNI akan kuat,” katanya.

Kapten Inf Dedi Ruanto juga menegaskan tujuan dari kegiatan ini untuk membantu saudara kita yang membutuhkan bantuan, dimana saudara-saudara kita putra putri dari Timor yang berada di  Yayasan Lemorai Timor dengan diberikannya bantuan tersebut diharapkan dapat hidup sejahtera dan mandiri serta aman dan nyaman khususnya diwilayah Koramil 1004/Tanjungsari.

“Diharapkan juga kegiatan yang kita laksanakan saat ini bisa terus berkelanjutan dan berkesinambungan, sehingga tali silaturhami terus terbina antara pihak Koramil dengan masyarakat binaannya khususnya dengan Yayasan Lamorai Timor,” pungkas Dedi. (Abas)

Show More
Back to top button