Alasan Mantan Ketua DPC Gerindra Garut Hilman Yudiswara, Dukung Rudy- Helmi
Garut,eljabar.com– Saat kumpul bareng dengan rekan-rekan seperjuangannya masa 9 tahun silam saat pertama kali Partai Gerindra masuk ke Kab. Garut, Sabtu 21/4/18, Mantan Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Garut, Hilman Yudiswara, Periode 2010-2014 yang juga mantan anggota DPRD Garut 2009-2014 menyatakan mendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Garut nomor urut 1 karena banyak alasannya.
Aasan yang paling utama, karena pasangan Rudy-Helmi telah berhasil membangun Garut menjadi lebih baik. Program-program pembangunan yang digulirkan pasangan Rudy-Helmi saat masih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Garut aktif, menyentuh hajat orang banyak dan manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat banyak. Katanya.
Dalam era kepemimpinan Rudy-Helmi pembangunan di Kabupaten Garut bisa dilaksanakan secara merata hingga menjangkau kepelosok Desa terpencil sekalipun. Imbuhnya.
“Jalan-jalan di daerah kini relatif lebih bagus, termasuk jalan lingkungan di kampung-kampung, rasanya kita sekarang ini sulit menemukan jalan lingkungan di tengah kampung yang tidak ditembok. Itu semua berkat pembangunan yang dilaksanakan duet Rudy -Helmi dalam masa jabatannya” katanya.
Rudy-Helmi pun sangat memperhatikan kesehatan masyarakat Garut dengan membangun rumah sakit yang presentatif dan sejumlah pustu di daerah-daerah.
“Ini sangat dimengerti, apa artinya pembangunan berbagai sarana prasarana jika derajat kesehatan masyarakatnya rendah. Oleh karena itu Rudy- Helmi sangat tepat telah memprioritaskan pembangunan bidang kesehatan,” ucapnya.
“Oleh karena itu, bukan hanya saya, tapi juga masyarakat Garut lainnya tak ada alasan untuk tidak memilih Rudy-Helmi mengingat keberhasil-keberhasilan pembangunan Garut yang telah dilakukan oleh pasangan itu,” ungkap Hilman.
Hilman menambahkan, satu lagi kelebihan Rudy -Helmi, yakni pembangunannya selalu berdampak banyak bagi masyarakat. Di antaranya pembangunan pasar yang masuk dalam program Garut Amazing. Tambahnya.
Di bawah Rudy Helmi, sejumlah pasar trasidional kini menjelma menjadi pasar yang megah. Contohnya pasar Wanaraja dan Samarang. Lanjutnya.
“Pasar merupakan pusat perdagangan atau jantungnya perekonomian warga sehingga bangunannya memang harus dibangun representatif agar transaksi dan omzet pedagang makin bertambah. Ini yang saya katakan pembangunan berdampak banyak tadi,” katanya.
Hilman yakin, jika Rudy-Helmi diberi kesempatan kembali memimpin, maka Garut akan bisa lebih baik lagi dari sekarang. “Jadi mari kita dukung Rudy-Helmi untuk menuntaskan semua programnya untuk Garut di periode mendatang,” ajaknya. (AE)