H-2 Lebaran, Kepadatan Kendaraan Terjadi di Jalur Nagreg
Laporan : Kiki Andriana
KAB. BANDUNG, eljabar.com — Dua hari menjelang lebaran, Rabu (13/6/2018) kepadataan arus kendaraan terjadi di jalur selatan tepatnya di jalur Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Pantaun eljabar.com di lapangan, Kepadatan arus kendaraan terjadi sejak pagi. Dishub Kabupaten Bandung memperkirakan H-2 ini adalah puncak arus mudik di Nagreg.
Sementara itu, Bid Humas Posko Nagreg Dishub Kabupaten Bandung, Ruddy Heryadi mengatakan, Dishub Kabupaten Bandung mencatat kendaraan yang melintas di jalur mudik Nagreg per jamnya mencapai 8000 unit kendaraan yang melintas ke arah timur.
“Kepadatan arus kendaraan mencapai 15 kilometer. Itu terpantau dari Limbangan, Garut sampai Parakan Muncang,” kata Ruddy di Nagreg. Kab. Bandung.
Ruddy menerangkan, kendaraan yang melintas jalur mudik Nagreg didominasi oleh kendaraan roda dua. Ruddy mengatakan, kepadatan arus kendaraan mulai terjadi sejak Selasa (12/6/2018) tadi malam.
Untuk mengurai kepadatan, pihak Kepolisian melakukan penyekatan jalur kendaraan roda dua dan roda empat. Sehingga, kendaraan roda empat dan roda dua tidak bertumpuk di satu lajur. (*)