Uncategorized

Kapolres Apresiasi Pilkada Damai di Sumedang

SUMEDANG, eljabar.com – Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Sumedang dapat dikatakan aman dan damai, dari pelaksanaan perencanaan hingga saat ini pelaksanaan pencoblosan yang tinggal 5 hari lagi, siatuasi dan kondisi di wilayah hukum Polres Sumedang terbilang aman tanpa ada gangguan yang terjadi.

Kapolres Apresiasi Pilkada Danmai di Sumedang (1)Kepolisian Resor Sumedang mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat yang telah bersama-sama mewujudkan Pilkada damai di Kabupaten Sumedang.

Polres Sumedang, komitmen dalam menjaga Pemilukada Damai yang diiimplementasikan dengan berbagai cara. Disampaikan, Kapilres Sumedang AKBP Hartoyo melalui Kasat Binmas AKP Baban Kusbandi.

“Kita melakukan pemasangan spanduk imbauan kamtibmas tentanh Pemilukada Damai di Kab. Sumedang,” kata Baban Jum’at (22/062018).

Dia mengapresiasi masyarakat khususnya para pemilik hak suara dalam pemilukada. Karena, turut serta menciptakan sekaligus menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.

“Tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Polri pun meningkat. Khususnya Polres Sumedang, kita menciptakan dan mengawal jalannya proses Pemilukada di Kabupaten Sumedang,” ujarnya. (abas)

Show More
Back to top button