Prajurit Kodam III Siliwangi Harumkan nama di Kejuaraan Bupati Cup Sleman Yogyakarta
BANDUNG, eljabar.com — Juara 1 berhasil dibawa petarung Kodam III/Siliwangi pada kejuaraan Boxing Bupati Sleman Cup 2022 yang digelar di Sleman Februari 2022 (05-07/02/2022). Dan diikuti oleh sasana sasana yg ada di Jawa Tengah dan Petinju petinju terbaik nya
Praka Dudu Surya Maulana prajurit dari satuan Rindam III/Slw berhasil membawa harum Jajaran Kodam III/Siliwangi, ia adalah sosok prajurit yang berhasil menjadi juara 1 di kejuaraan Boxing Bupati Sleman Cup 2022 tersebut, diikuti Oscar Sopacua mendapat Juara 2 dan Nurdin Hamid mendapat Juara 3.
Turut ikut serta petinju dari Kodam III/Siliwangi Boxing Camp Bandung Jawa Barat di kelas berat super 91+ Kg Praka Norman Kurniawan dalam partai ekshibisi melawan petinju bernama Yamdi. Yamdi merupakan petinju yang berasal dari negara Afghanistan dan selama berada di Indonesia berlatih di sasana alap – alap TJ Cilacap Jawa Tengah.
Berlatih di Siliwangi Boxing Camp yang bertempat di Denmadam III/Siliwangi di bawah bimbingan Kepala Pelatih Subur Yanto Siregar dan Serka Anwar Solihin anggota dari Kodim 0624 / Kab. Bandung, Praka Dudu beserta jajaran lainnya mendapatkan porsi pelatihan dari hari Senin hingga Jumat setiap harinya.
Subur Yanto Siregar mengatakan “bahwa tidak sia-sia dalam membimbing dibawah asuhannya, telah melakukan catatan manis di Bupati Cup Sleman Yogyakarta 2022”.
“keikutsertaan prajurit Kodam III/Siliwangi pada kejuaraan ini selain sebagai wujud keseriusan Kodam III dalam mendukung olahraga tinju, juga sebagai wahana asah kemampuan dan menambah jam tanding untuk menghadapi kejuaraan yang lebih besar baik tingkat nasional bahkan internasional”, tambahnya.
Sasana Tinju Milik Kodam III Siliwangi di bawah Pembinaan Langsung oleh Bapak Pangdam dan Kasdam III/Siliwangi ini di prediksi akan mulai bangkit kembali meramaikan Pertinjuan Profesional Indonesia, setelah sekian lama facum karena gelombang Pandemi Covid-19 yg menyerang semua sendi kehidupan.
Menurut Kolonel Cpl Togi Pandapotan Manihuruk (Kapaldam III Siliwangi) selaku ketua umum sasana : ” Sasana kita dulu pernah mengalami masa ke emasan dan skrg ini adalah saatnya kita bangkit, memberikan yg terbaik buat Kodam III/Siliwangi khusus nya dan Angkatan Darat pada Umumnya..lebih luasnya lagi Nama Harum Negara Kita di Kancah Pertinjuan Internasional, sebab beberapa petinju Profesional kita pernah beberapa kali mengibarkan Sang saka Merah Putih di Negara Orang”.
Sasana ini akan semakin berprestasi setelah ikut tergabungnya Promotor Tinju Internasional Bapak H. Welly Koto.SH dalam kepengurusan Sasana
Yg sdh berdiri sejak 26 Desember 2001 yang lalu.
Kapaldam III/SLW